Dalam rangka memperingati hari Kartini, Himpunan Mahasiswa Farmasi Poltekkes Kemenkes Palembang mengadaka peringatan yang di adakan di kampus jurusan Farmasi. Acara ini diikuti baik oleh mahasiwa maupun dosen di jurusan Farmasi dengan pakaian kebaya nasional.

Mahasiswa Jurusan Farmasi Poltekkes Kemenkes Palembang yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Farmasi sukses menyelenggarakan acara “Kartini & Kartono” dalam rangka memperingati Hari Kartini. Kegiatan ini diselenggarakan pada tanggal 21 April 2018 pada pukul 08.00 WIB sampai dengan selesai.

Acara “Kartini & Kartono” diisi dengan berbagai perlombaan, antara lain lomba menyanyi antar-mahasiswa dan antar-dosen, lomba memasak nasi goreng khusus untuk mahasiswa dan dosen laki-laki, lomba melipat perkamen, lomba gaple, lomba make-up dan lomba yang utama yakni Pemilihan Kartini dan Kartono Jurusan Farmasi 2018.

Tahun ini Tari terpilih sebagai Kartini Farmasi 2018 dan Iryuansyah Saputra sebagai Kartono Farmasi 2018. Acara “Kartini & Kartono” ini bertujuan untuk mengenang dan menghargai jasa Raden Ajeng Kartini yang telah memperjuangkan nasib kaum wanita dalam menempuh pendidikan. Selain itu, melalui acara ini, mahasiswa dan mahasiswi Jurusan Farmasi juga diharapkan mampu meningkatkan kepercayaan diri, mengembangkan bakat, dan mempererat solidaritas antar-sesama.

Dokumentasi Lainnya :

Leave a Comment

4 × two =